Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Dandim 1307/Poso Gelar Kegiatan Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Bersama Wakil Presiden RI Secara Virtual

Kodim Poso, - Program ketahanan pangan merupakan program nasional dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan melalui upaya khusus dengan melib...



Kodim Poso, - Program ketahanan pangan merupakan program nasional dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan melalui upaya khusus dengan melibatkan TNI-AD dengan Dinas Pertanian Kabupaten Poso, dalam rangka mendukung suksesnya kegiatan gerakan ketahanan pangan nasional tahun 2023.

Bertempat di Jln. trans Sulawesi, Perkebunan Desa Watuawu, Kec. Lage, Kab. Poso, Komandan Kodim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. melaksanakan panen raya jagung dalam rangka gerakan nasional ketahanan pangan jajaran TNI Tahun 2023 bersama bapak Wakil Presiden RI Prof. Dr. K.H. Ma’ruf Amin secara virtual, yang bertemakan "Ketahanan Pangan Untuk Indonesia Maju".

Dandim 1307/Poso, Letkol Inf. Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. dalam sambutannya mengatakan, Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala Tuhan yang maha kuasa dan maha besar karena kemurahannya di siang hari ini kita bisa berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat tanpa kurang satu apapun.

Acara Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023 Dalam Rangka HUT TNI Ke-78 dilaksanakan secara serentak di wilayah Indonesia, dan kegiatan ini sangatlah penting bagi kita sekalian, karena kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan program pemerintah untuk swasembada pangan, tentunya bukan tanpa alasan kehadiran TNI dalam program ketahanan pangan, melainkan akan menjadi motivator dan pendorong bagi petani dan kelompok tani, untuk itu saya menghimbau kepada hadirin yang hadir dalam kegiatan ini, mari kita sama-sama saling mendukung dan mensuport sehingga kedepan ketahanan pangan di kabupaten Poso semakin meningkat," Ucap Dandim.

Panen raya ini bukan yang pertama kalinya dilaksanakan oleh Kodim 1307/Poso, dan kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari perintah komando atas sebagai dukungan TNI AD , Khususnya Kodim 1307/Poso terhadap pemerintah daerah Kab. Poso dalam meningkatkan ketahanan pangan di wilayah.

Dandim 1307/Poso menambahkan, “Lebih dari itu, kehadiran TNI juga menjadi pemicu serta pemacu bagi para penyuluh dan petugas pertanian di lapangan, kehadiran TNI bukan untuk mengambil alih tugas penyuluh, tetapi lebih ke arah sinergitas untuk melangkah dan bergerak dengan fungsi dan perannya masing-masing guna mendinamisasi pembangunan pertanian di pedesaan,“ terangnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Poso yang di wakili Kadis Ketahanan Pangan Kab. Poso, Noldy Tobondo, S.T.,M.T. menyampaikan, Pertumbuhan positif di sektor ekonomi tradisional bisa dikategorikan sebagai penyelamat ekonomi nasional, karena dalam menghadapi Pandemi covid 19 sektor pertanian masih menjadi harapan bahkan dapat bertahan ketika ekonomi Indonesia mengalami Resesi dan keterkontraksi minus 2,07%, pada tahun 2019 sektor pertanian justru bertumbuh ketika ekonomi tumbuh negatif bahkan Resesi sektor pertanian seterusnya tumbuh positif di tahun 2020 sampai sekarang.

Menurutnya, penyerapan tenaga kerja di sektor pertanian cenderung menunjukkan kenaikan selama pandemi covid-19 pada Kuartal pertama tahun 2020 sampai dengan saat ini sektor pertanian menjadi salah satu katup pengaman ekonomi Indonesia. Sebagian sektor lain tumbuh negatif sedangkan sector pertanian tetap tumbuh positif ini memberikan kontribusi dalam menghambat kemerosotan ekonomi Indonesia yang secara keseluruhan pada tahun 2020 tumbuh negatif.

Ketahanan Pangan ini adalah program Mabes TNI sekaligus juga program Tim penggerak PKK pusat yang mengimbau kepada Tim penggerak PKK provinsi, Tim penggerak PKK Kabupaten, Kecamatan, sampai ke tingkat desa untuk menghidupkan kembali program ketahanan pangan memanfaatkan lahan yang ada di sekitar untuk bertanam.

Oleh karena itu pemerintah daerah Kab. Poso sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan gerakan nasional ketahanan pangan yang digagas oleh TNI ini sebagai kegiatan inspiratif yang bisa dikembangkan kepada para petani di Kabupaten Poso Untuk memanfaatkan secara maksimal potensi sumber daya lahan yang ada untuk peningkatan ekonomi dan kesejahteraan,” tutupnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 1307/Poso, Letkol Inf. Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int., Bupati Poso yang diwakili Kadis Ketahanan Pangan Kab. Poso, Noldy Tobondo, S.T.,M.T., Kapolres Poso diwakili Kapolsek Lage, AKP Alfrens Riro, Kasdim 1307/Poso, Mayor Inf Ahmad Jayadi, Karumkit dr Yanto, Sp.Ot., Mayor Ckm Mulya, Kadis Pertanian diwakili Koordinator Kabupaten Dinas Pertanian, Ramli, S.P., Danden Zipur 15/SLM diwakili Pasi Intel Denzipur 15/Slm, Lettu CZI A.Ganta, Danyon 714/SM diwakili Danton II KI-A Yonif 714/SM (Letda Inf Dwi Setyo) 9. Dansubdenpom XIII-22/Poso, Letda Cpm Edy Lendra, Danramil 1307-01/Poso Kota, Kapten Inf Sukamto, Sekcam Lage Kab. Poso, Sudarman, Kades Watuawu, Nurlan, Para Perwira Staf dan Anggota Kodim 1307/Poso, Kelompok Tani Kec. Lage, Perangkat desa Watuawu dan masyarakat desa Watuawu serta tamu Undangan + 150 Orang. (Pendim_1307)

Tidak ada komentar