Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Antusias Warga Desa Tompobulu Bersama TNI Laksanakan TMMD ke 105

Penulis : Serka Arbin, Editor : M.Rusdi,DM. SUARATIPIKOR.COM,SINJAI - Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 1424/Sinjai T...


Penulis : Serka Arbin,
Editor : M.Rusdi,DM.

SUARATIPIKOR.COM,SINJAI - Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 1424/Sinjai TA. 2019 ini sudah menjadi program prioritas Pemerintah Daerah yang melibatkan TNI dan masyarakat setempat.
“Mengingat kegiatan TMMD selalu mengedepankan kepentingan masyarakat dan membutuhkan peran aktif dari seluruh komponen masyarakat guna memelihara kemitraan, kemandirian serta menuju kearah perubahan sikap, kemajuan wilayah dan taraf hidup masyarakat.” Ujar Pasiter Kodim 1424/Sinjai Kapten Inf Muh Bakri H.

Dengan semangat kegotong royongan seperti yang terlihat antara masyarakat dan TNI dalam kegitan TMMD yang di laksanakan di Desa Tompobulu, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai, berdampak positif dan tentunya sangat bermafaat bagi jalannya program TMMD ini.

Para prajurit TNI yang tergabung dalam TMMD Kodim 1424/Sinjai bersama warga Desa Tompobulu yang terlihat begitu antusias bersatu padu dan saling bergotong royong menyelesaikan berbagai pembangunan sasaran fisik di desa mereka.

Warga datang berduyun-duyun dengan berbekal alat-peralatan yang mereka bawa dari rumah masing masing ke lokasi perintisan jalan, yang merupakan salah satu sasaran fisik di TMMD ke 105 Kodim 1424/Sinjai ini.

Tak hanya itu, waktu yang baru dibuka pada tanggal 10/07/2019 TMMD Tompobulu di wilayah Kodim 1424/Sinjai ini, pembangunan sasaran fisik sudah mencapai 30 persen.

Menurut Mahmuddin, Kepala Desa Tompobulu saat dikonfirmasi awak media mengatakan ” Semangat serta antusiasme warga, bergotong royong, bahu membahu bersama personil TNI menyelesaikan pengerjaan berbagai sasaran fisik timbul karena mereka sangat berbahagia dengan adanya program TMMD yang menyasar desa mereka, yang diharapkan dapat berdampak positif untuk perekonomian mereka ke depan” Jelasnya.

Pernyataan senada di sampaikan salah satu warga yang mengikuti kegiatan tersebut,tak.mau di sebutkan namanya,mengatakan kepada awak media “Saya sangat senang sekali mas,dengan kegiatan program TMMD ini” katanya dengan logat bugisnya yang kental. (*)

Tidak ada komentar