Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Tekan Inflasi, DKP Kota Makassar Gelar Gerakan Pangan Murah di Kelurahan Pannampu

MAKASSAR, SUARATIPIKOR.COM - Sebanyak 1,5 ton atau I.500 Kg beras habis diserbu warga Kelurahan Pannampu Kecamatan Tallo. Mereka antusias be...


MAKASSAR, SUARATIPIKOR.COM - Sebanyak 1,5 ton atau I.500 Kg beras habis diserbu warga Kelurahan Pannampu Kecamatan Tallo. Mereka antusias berbelanja dikarenakan harga beras yang mereka dapatkan cukup murah/ dibawah harga pasar. 

Penjualan tersebut dilaksanakan oleh Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar melalui program Gerakan Pangan Murah (GPM). Selain beras juga ada minyak goreng dan terigu. Semua dijual dibawah harga pasar. Kegiatan ini digelar, Jumat, (08/03/2024).

GPM ini disambut gembira oleh warga Kelurahan Pannampu, karena dengan adanya pangan murah mereka terbantu untuk mendapatkan beras, terigu dan minyak goreng dengan harga yang murah

Warga berharap pemerintah kota Makassar akan terus menggelar Pangan Murah di Kelurahan Pannampu, agar biaya belanja keseharian mereka menjadi ringan. 

“Alhamdulillah semua yang dijual cukup murah, mudah madahan Pangan Murah ini terus dilaksanakan, agar kami dapat menghemat uang belanja,”tutur salah satu warga 

Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Makassar, Dr Alamsyah Sahabuddin, S.STP., M.Si mengatakan gerakan pangan murah ini dilaksanakan dalam rangka upaya pemerintah kota Makassar menekan inflasi, serta membatu warga yang kurang mampu untuk mendapatkan beras murah.

“GPM ini adalah upaya pemerintah untuk menekan laju inflasi dan untuk mrembantu warga mendapatkan beras murah,” tutur Alamsyah Sahabuddin. 

Gerakan Pangan Murah ini juga untuk mengatisipasi kenaikan harga pangan pada saat bulan suci Ramadhan. (**)

Tidak ada komentar