Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Ketua Pengadilan Negeri , Lantik 25 Anggota DPRD Selayar

SELAYAR, Suaratipikor.com - Sidang paripurna istimewa DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar, dimana 25 Anggota DPRD terpilih, periode 2019 - ...


SELAYAR, Suaratipikor.com - Sidang paripurna istimewa DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar, dimana 25 Anggota DPRD terpilih, periode 2019 - 2024 telah ditetapkan dan dilantik, diruang pola kantor Bupati, Jalan Jend Ahmad Yani, Benteng, Kepulauan Selayar, Senin (26/8/2019). Ketua Pengadilan Negeri Kepulauan Selayar, Fathur Rahman , yang melantik dan mengambil sumpah, disaksikan ratusan tamu undangan dan acara tersebut dihadiri oleh Bupati H.Muh Basli Ali, dan Wakil Bupati Dr. H. Zainuddin, SH, MH.
Juga terlihat hadir, Wakil Bupati,.Hj. Nursyamsina Aroeppala, periode, 2005 - 2010, Wakil Bupti, periode, 2010 - 2015, Anggota DPRD terpilih provinsi Sulsel, H. Ince Langke,  

Selain itu hadir pula, Kajari Cumondo Trisno, Dandim 1415 Selayar, Letkol Arm Yuwono, Kapolres AKBP, Taovik Ibnu Subarkah, Sekda Dr. H. Marjani Sultan, Ketua TP PKK, Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli, Kepala OPD Lingkup Pekan Kepulauan Selayar, Ketua KPU, Ketua Bawaslu unsur tokoh masyarakat, agama, Camat, Lurah, Kades, Ketua BPD, Pimpinan Partai Politik unsur pemuda dan undangan lainnya.

Dari jumlah 25 dewan tersebut, yaabg dilanti diantaranya anggota dewan pendatang baru, serta petahana yang kembali lolos.

Mappatunru mengatakan, terimah kasih kepada masyarakat Selayar, yang memberi amanah menjadi penyambung lidah aspirasi masyarakat di DPRD.

Pelaksanaan tindak lanjut Keputusan Gubernur Sulsel nomor,  1507/VIII/2019/22 Agustus 2019, tentang Calon terpilih anggota DPRD hasil  memenuhi syarat,untuk disetujui

"Bukan hanya simbolik belaka.
Tekad bulat untuk bekerja dan bekerja. Memegang teguh janji, semoga tugas dan wewenang dapat dijalankan dengan baik", kata Ketua DPRD Mappatunru.

“Insya allah dalam mengembang amanah, Anggota DPRD akan memperjuangkan hak hak rakyat.

Sesuai dengan undang undang yang ada, Sebagai legislatif dalam mengambil keputusan dengan cara kolektif kolegial yakni keputusan secara bersama sama untuk mengawal aspirasi masyarakat Kepulauan Selayar.

Mappatuntunru berharap 25 anggota DPRD yang di lantik hari ini agar menjalin komunikasi yang baik.

“Mari bekerja keras, bekerja cerdas, bekerjasama membawa, Kepulauan Selayar lebih baik ,” katanya.

Dia menambahkan, pihaknya  akan mengajak teman-teman media dan organisasi kepemudaan (OKP) untuk mengawal aspirasi rakyat. 

Bupati H. Basli Ali, mengemban amanah dari rajyat, pemilihan April lalu, telah dilalui, kalah menang dan perbedaan yang lalu, dibangun kembali untuk kebersamaan .

"Momentum hari ini adalah komitmen untuk mengemban amanah rakyat dengan sebaik baiknya dan tercipta suasana daerah, yang lebih baik", jelas Bupati H. Basli Ali.

Usai pengucapan sumpah dan janji, oleh ketua PN dilanjutkan penyerahan palu sidang dari pimpinan lama DPRD sebagai Ketua Mappatunru kepada Ketua sementara, Hj. Suryani

Berikut ini susunan nama nama, Anggota DPRD terpilih, periode 2019 - 2024, yang dilantik dan diambil sumpah/janji

Dapil I, Benteng,  

1. Maryani Ali, SE, Partai Golkar, 
2. Muhammad Aqsa Ramadhan Partai Golkar, 
3. H. Andi Muslim, SE.Partai Golkar, 
4. Muh. Anas Kasman, PDIP
5. M. Affandi, SE, Partai Gerindra.

Dapil 2, Bontomanai, Buki dan Bontomatene

1. Hj. Asnaina, Partai Golkar, 
2. H. Syamsu Rijal Rahim, Partai Golkar
3. Muhammad Aris Ridwan, SE, Partai Gerindra.
4. Drs. Hj. Suryani, PAN 
5. Hj. Eny Sutiyono PKS.
6. Andi Mahmud, ST. Partai Demokrat.

Dapil 3, Pasilambena, Pasimarannu,

1. Drs. Syamsul Bakhri, PKB
2. Devi Zulkifli, S PSi, Partai Golkar
3. Sukri, S IP, Partai Demokrat.

Dapil 4, Takabonerate, Pasimasunggu dan Pasimasunggu Timur

1. H. Yonder, Partai Golkar
2. Muhammad Ardi, Partai Golkar.
3. Awiluddin, SH, Partai Gerindra
4. H. Andi Idris, S Sos, PAN
5. H. M. Suwadi, SE, PKS.

Dapil 5, Bontosikuyu, Bontoharu,

1. Mappatunru, S Pd, Partai Golkar
2. Hj. Asmawar, Partai Golkar 
3. Drs. Tanri Bangun Patta, PAN 
4. Sudirman, Partai Nasdem.
5. Andi Jamarong, S Sos, Partai Hanura,
6. Miswar Wahyudi Nasir Leha, SE,  Partai Demokrat. (Rizal Dg. Sibunna)

Editor : M.Rusdi,DM.

Tidak ada komentar